Kamis, 29 September 2016

Lupakan Mood Acak, Fokus Berkarya Setiap Saat

Mood Gua lagi jelek nih… entar aja gua kerjain, karena udah tentu jelek hasilnya kalau mood gua lagi acak
begitulah kata-kata yang sering terdengar ketika kita bekerja bersama orang-orang kreatif yang begitu memiliki pontensi di bidangnya masing masing, kerja di bidang kreatif memerlukan creasi yang tidak bisa dinganggu dalam situasi apapun, namun sayangnya kreatifitasan seorang dalam menghasilkan karya karya sering berubah sesuai dengan mood mereka, ketika mood acak-acakan ya otomatis akan 100% jauh berbeda dengan apa yang dihasilkan biasanya ketika mood mereka baik, dalam artian mereka sedang memiliki mood terbaik dalam harinya

Mood seseorang itu ditentukan dengan apa yang terjadi dihari tersebut ataupun beberapa hari sebelum hari tersebut. Bisa kita ambil satu contoh ketika disuatu hari seorang sedang memiliki masalah dengan pacarnya, maka otomatis mood orang tersebut akan akan begitu buruk di hari itu, dan dampak apa yang akan terjadi ketika mood seorang sedang buruk, bagi seorang yang bekerja di bidang kreatif otomatis karya yang akan di hasilkan di hari tersebut akan ikut buruk, begitu juga di beberapa hari berikutnya itu akan terus berjalan sebanding dengan mood yang sedang kamu miliki

Pada dasarnya ketika kita sedang bekerja di perusahaan yang menuntut kreatifitas tidak boleh ada hari dengan mood buruk, kerena itu haram hukumnya, namun apabila kita bercermin kembali dengan contoh diatas memang bisa dibilang baik buruknya mood ditentukan oleh alam, ya bisa dibilang begitu soalnya kita sebagai manusia juga tidak mungkin tidak terlepas dengan masalah hanya saja cara kita menyikapi masalah tersebut harur bijak dan kreatif sesuai dengan apa yang sering kita kerjakan di dunia kreatif sehingga ketika kita sedang memiliki masalah tidak akan berpengaruh dengan mood yang nantinya akan berdampak pada karya yang akan kita hasilkan

Profesionalitas kita akan terlihat ketika kita bisa tetap fokus berkarya sesuai tuntutan kerja maupun tuntutan diri untuk berkarya ketika kita sedang dilanda mood acak, rasakan hayati dalam diri kita bahwa setiap ketika kita sedang berkarya kita sedang dalam mood baik, walaupun kita terkadang harus membohongi diri ketika kita sedang di tempa oleh mood acak, namun yang pasti apa yang kita rasakan dan hayati dalam diri kita itulah sesungguhnya yang sedang terjadi, ketika seorang menghayati bahwa dirinya tengah bermood baik maka walaupun sebenarnya kita sedang dilanda mood buruk itu tidak akan berpengaruh

Mari kita mencoba membulatkan niat dan tekat untuk tetap fokus dalam berkarya walaupun mood sedang acak, jadikan berkarya sebagai jalan untuk mengembalikan mood menjadi baik sehingga ketika mood acak disebabkan oleh masalah, membuat kita tidak berlarut-larut memikirkan masalah tempo hari, ketika masalah menghampiri anggap itu sebagai selingan, cukup selalu ingat begitu hambarnya hidup ini tanpa masalah, karena masalah di ibaratkan bumbu penyedap dalam kehidupan, jangan pernah menjadikan masalah sebagai beban yang membuat mood buruk, yang akhir-akhirnya merugikan diri kita ketika kita hendak berkarya

Ketika kita mulai fokus untuk mengabdikan diri berkarya setiap saat maka otomatis alam akan mendukung, dukungan alam akan mengalahkan mood yang sering acak, tidak akan ada yang namanya waktu-waktu mood baik dan waktu-waktu mood acak, semua akan menjadi sama ketika kita mulai fokus lupakan mood acak jadikan setiap mood itu adalah mood terbaik untuk menghasilkan karya nyata yang bisa membuat orang-orang bahagia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar